
Bertempat
di halaman kantor Kecamatan Secang, pagi ini Senin tanggal 28 Mei 2018 Forum
Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopincam) Secang menggelar Apel Besar Tiga
Pilar Garda Utama Kamtibmas Kecamatan Secang.
Apel yang diselenggarakan sebagai bentuk penyatuan tekad unsur-unsur
Tiga Pilar Kamtibmas untuk menjaga keamanan dan ketertiban umum terkait dengan
banyaknya kasus teror di tanah air ini diikuti oleh jajaran Koramil Secang,
jajaran Polsek Secang, Camat Secang
beserta jajarannya, Lurah dan Kepala Desa beserta perangkat desa se-Kecamatan
Secang, dan Kepala UPT beserta staf.

Pada kesempatan ini bertindak sebagai
pimpinan apel adalah AKP Purwanto, SH, MH selaku Kepala Polisi Sektor
Secang. Dalam amanatnya beliau berpesan
kepada sekalian yang hadir untuk selalu mensinergikan
tugas dan wewenang masing-masing unsur tiga pilar kamtibmas yaitu TNI, Polri
dan Kementerian Dalam Negeri di semua lini bahkan sampai di tingkat desa yaitu
Babinsa dari unsur TNI, Babinkamtibmas dari unsur Polri dan Kepala Desa/Lurah
dari unsur Kementerian Dalam Negeri untuk bersama-sama menyatukan tekad menjaga
keamanan dan ketertiban umum. Pada akhir
acara dilakukan pernyataan sikap oleh semua yang hadir untuk mempertahankan
Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika dalam NKRI yang jaya serta mengecam
terorisme.

Created At : 2018-05-28 00:00:00 Oleh : Wiwid Kec.Secang Berita / Artikel Dibaca : 512